REJOGJA.CO.ID, YOGYAKARTA – Sopir truk tronton pengangkut pasir, L (48), dengan nomor polisi B 9970 BYZ dalam insiden kecelakaan maut di Kalijambe, Purworejo, Jawa Tengah meninggal dunia, Jumat (9/5/2025). Kepala Bagian Hukum dan Humas RSUP Dr Sardjito, Banu Hermawan membenarkan kabar tersebut.
Ia mengatakan sopir truk ini sebelumnya dirujuk dari RSU Tjitro Wardoyo ke RSUP Dr Sardjito Yogyakarta pada Kamis (8/5) kemarin. Kondisinya pascakecelakaan maut itu cukup parah dengan cidera di bagian thorak atau antara leher dan perut.
"Innalillahi wa innailaihi rojiun, pasien kiriman Purworejo pagi ini jam 05.08 berpulang," kata Banu.
Sejauh ini, Banu menyebut bahwa pihak RSUP Dr. Sardjito belum dapat memberikan informasi detail terkait kondisi medis korban. "Statemen medis saya belum dapat infokan. Kami akan mengkomunikasikan dengan pihak pengirim terlebih dahulu," ujarnya.
Sebelumnya, kecelakaan lalu lintas tragis ini terjadi pada Rabu, 7 Mei 2025, di Jalan Purworejo–Magelang, tepatnya di Desa Kalijambe, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah. Insiden maut ini melibatkan sebuah truk tronton yang mengalami hilang kendali dan menabrak angkot (angkutan kota) yang membawa penumpang.
Dengan meninggalnya sopir truk, total korban dalam insiden kecelakaan maut ini menjadi 12 orang. 11 korban lainnya merupakan sopir angkot dan sepuluh penumpang yang diketahui pengajar atau guru SD Islam Tahfidz Quran Asy Syafi'iyah, Mungkid, Kabupaten Jawa Tengah.