Digelar di 16 Titik
Pemerintah Kabupaten Wonosobo telah mengumumkan akan menggelar festival balon di 16 titik di wilayahnya. Namun karena mempertimbangkan faktor keamanan, balo-balon tidak akan diterbangkan secara bebas, melainkan ditambat.
"Kini penerbangan balon udara di Wonosobo tidak bisa dilakukan secara bebas. Balon udara hanya boleh diterbangkan dengan cara ditambatkan," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Wonosobo, Agus Wibowo, dalam keterangan yang dipublikasikan di situs resmi Visit Jawa Tengah, Jumat (14/3/2025) pekan lalu.
Agus mengungkapkan, Festival Balon Karangluhur dan Festival Balon Bojasari Kertek batal dilaksanakan karena beberapa faktor. Sementara Festival Balon Wringinanom tetap berlangsung, tetapi hanya satu hari yakni pada 5 April 2025.
Berikut daftar festival balon yang bakal digelar di 16 titik di Kabupaten Wonosobo.
1. Festival Balon Candiyasan Kertek (1-2 April 2025)
2. Festival Balon Semayu Selomerto (1-2 April 2025)
3. Festival Balon Kembaran Kalikajar di Lapangan Kembaran Kalikajar (1-4 April 2025)
4. Festival Balon Jogoyitnan Wonosobo (1 April 2025)
5. Festival Balon Mirombo Wonosobo (2 April 2025)
6. Festival Balon Simbang Kalikajar (2-5 April 2025)
7. Festival Balon Limbangan Mudal Mojotengah (3 April 2025)
8. Festival Balon Mendolo Bumireso Wonosobo (3 April 2025)
9. Festival Balon Lamuk Kalikajar (3-5 April 2025)
10. Festival Balon Reco Kertek (3-4 April 2025)
11. Festival Balon Tanjungsari Land Sapuran (3-4 April 2025)
12. Festival Balon Jaraksari Wonosobo (4 April 2025)
13. Festival Balon Wringinanom Kertek (5 April 2025)
14. Festival Balon Kaliasem Gondang Watumalang (4-5 April 2025)
15. Festival Balon Tempel Kalikajar (5 April 2025)
16. Puncak Festival Mudik di Alun-Alun Wonosobo (6 April 2025).