REJOGJA.CO.ID, SLEMAN — Penghitungan perolehan suara pasangan calon presiden-wakil presiden (capres-cawapres) rampung di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 106 Sambilegi Lor, Maguwoharjo, Kapanewon Depok, Kabupaten Sleman, DIY, Rabu (14/2/2024) petang. Hasilnya, paslon nomor urut tiga, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, unggul.
TPS 106 Sambilegi Lor itu tempat Mahfud MD mencoblos. Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) TPS 106, Bungkus Dias, mengatakan, pasangan Ganjar-Mahfud mengumpulkan 127 suara. Kemudian pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebanyak 70 suara dan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 59 suara.
Dalam penghitungan perolehan suara, anggota KPPS mengambil kertas surat suara satu per satu dari dalam kotak suara. Petugas memastikan keabsahan dari surat suara. Didapati ada dua surat suara yang dinyatakan tidak sah, satu surat suara rusak, dan satu surat suara tidak dicoblos.
Penghitungan suara itu dipantau para saksi yang hadir, juga sejumlah warga. Dias mengatakan, ada satu surat suara yang rusak sebelum dicoblos.
Di TPS 106 Sambilegi Lor terdata 274 orang yang masuk Daftar Pemilih Tetap (DPT). Dari jumlah tersebut, 235 yang datang ke TPS. Sebanyak 15 orang dalam Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) hadir semua. Adapun 10 orang masuk dalam Daftar Pemilih Khusus (DPK).