Jumat 14 Jul 2023 16:35 WIB

Begini Penjelasan Airnav Terkait Penampakan Benda Mirip UFO di Pasuruan

Dua postingan berisi potongan video penampakan benda mirip UFO beredar di Twitter.

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Yusuf Assidiq
UFO/ilustrasi
UFO/ilustrasi

REJOGJA.CO.ID, SURABAYA -- Potongan video penampakan benda mirip unidentified flying object (UFO) di langit Pasuruan dan Jember, Jawa Timur, viral di media sosial beberapa waktu lalu. Sontak, hal itu menuai perbincangan khalayak.

Di Pasuruan, penampakan benda mirip UFO tersebut terlihat pada 9 Juli 2023, sekitar pukul 12.00 WIB. Adapun di Jember, benda tersebut terekam pada Rabu, 12 Juli 2023, sekitar pukul 04.55 WIB.

Baca Juga

Meski demikian, Manajer Operasional Airnav Surabaya Ibnu Hargianto mengatakan, pihaknya tidak mendeteksi adanya benda asing yang tertangkap radar pada 9 Juli 2023 lalu. Ia pun tidak bisa menjelaskan terkait benda tersebut karena memang tidak terdeteksi radar.

"Yang jelas kalau kayak gitu gak terdeteksi. Kalau kita kan yang terlihat, kalau gak terlihat (radar) kan gak bisa monitor," kata Ibnu, Jumat (14/7/2023).

Ia pun enggan memberikan penjelasan lebih lanjut terkait benda yang terekam di langit Pasuruan dan Jember tersebut. "Mohon maaf, bukan kapasitas kita memberikan statement yang seperti itu (tentang UFO) karena tidak nyata. Kalau pesawat bisa kita sampaikan, kalau dari tower atau radar bisa kelihatan," ujarnya.

Awal cerita penampakan UFO ...

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement