REJOGJA.CO.ID, SURABAYA -- Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD PDIP Jatim MH Said Abdullah mengungkapkan rencana kunjungan Ganjar Pranowo ke Jawa Timur pada 6-7 Mei 2023 mendatang. Pada Sabtu, Ganjar akan menghadiri konsolidasi akbar yang digelar DPD PDI Perjuangan Jatim dalam upaya memenangkan kontestasi Pileg dan Pilpres 2024.
"Kami menargetkan dua kemenangan sekaligus. Kemenangan mutlak Pilpres dan Pileg 2024. Perolehan 70 persen untuk Ganjar Pranowo di Jatim, dan 37 persen suara untuk PDI Perjuangan di Jatim," kata Said, Kamis (4/5/2023).
Said menjelaskan, konsolidasi tersebut diikuti segenap jajaran struktural partai baik dari DPD PDI Perjuangan Jatim maupun DPC PDI Perjuangan kabupaten/kota se-Jatim. Konsolidasi akbar juga diikuti jajaran eksekutif partai, yakni para kepala dan wakil kepala daerah di Jatim yang berasal dari PDI Perjuangan.
"Serta jajaran legislatif partai, yakni para anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI yang dapilnya dari Jatim, serta anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD kabupaten, kota, dan Provinsi Jatim," ujarnya.
Said mengungkapkan, pada forum konsolidasi akbar tersebut, Ganjar Pranowo bakal membakar semangat juang 1.560 Kader Banteng asal Jatim. Ribuan kader PDIP tersebut, lanjut Said, bakal menjadi ujung tombak pemenangan Ganjar Pranowo di Jawa Timur.
Said mengungkapkan, DPD PDI Perjuangan Jatim akan membagi tugas dan target pemenangan Ganjar Pranowo di masing masing wilayah, berdasarkan hasil pemetaan dan survei. "Sehingga kerja politik, kombinasi antara soliditas tiga pilar dan kader partai, militansi setiap kader dan simpatisan PDI Perjuangan menjalankan kerja-kerja perhitungan politik secara sistematis, terstruktur, dan rasional," ujarnya.
Said melanjutkan, Ganjar Pranowo juga akan napak tilas sejarah perjuangan Bung Karno di masa menimba ilmu di rumah Tjokroaminoto dan masa awal pergerakan, sebagai elan vital untuk merawat memori kolektif calon pemimpin bangsa. Tujuannya agar tidak lupa pada akar dan jati dirinya. Napak tilas dilakukan dengan mengunjungi rumah Bung Karno di kawasan Peneleh, Surabaya.
Kunjungan Ganjar di Jawa Timur akan dilanjutkan ke Kabupaten Jember pada Ahad (7/5/2023). Ganjar Pranowo akan berolahraga pagi di sela acara car free day di Jember. Siang harinya, Ganjar akan memompa semangat juang kader di GOR Jember. Acara tersebut dihadiri 5.000 kader dari struktural PDI Perjuangan mulai dari Anak Ranting, Ranting, Anak Cabang, hingga Cabang Jember dan sekitarnya.