REJOGJA.CO.ID, MALANG -- Pemain Arema FC, Seiya De Costa, memilih untuk mundur dari tim 'Singo Edan'. Keputusan ini diambil meskipun kompetisi BRI Liga 1 2023-2024 tengah berjalan.
Pria disapa Seiya ini mengatakan, keputusan ini murni urusan pribadi yang mengharuskannya untuk tinggal di Jepang. Keputusan tersebut sudah dipikirkan matang-matang. "Ini adalah salah satu keputusan besar dalam hidup saya yang harus saya lakukan," ungkap Seiya.
Menurut dia, pencapaiannya untuk bisa bergabung dengan Arema FC adalah sebuah pengalaman luar biasa. Atas pengalamannya selama bergabung dengan Arema FC, Seiya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya.
Ucapan ini ditujukan kepada jajaran manajemen, tim pelatih, dan Aremania. Terkait keputusan Seiya ini, manajemen Arema FC sudah melakukan pembicaraan dengan pemain yang mengawali karir profesionalnya pada 2020 tersebut.
Manajer Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas menyatakan, itu sudah menjadi keputusan dan patut menghormati. "Untuk urusan berkaitan dengan kontrak juga sudah diselesaikan,” ungkap Wiebie.
Untuk diketahui, saat ini Arema FC berada di posisi ke-13 dalam klasemen BRI Liga 1 Indonesia 2023-2024. Pada dua pertandingan terakhir, tim 'Singo Edan' belum mendapatkan kemenangan penuh. Terakhir, Arema FC harus imbang dengan skor 3-3 saat melawan Persib Bandung pada 7 Juli lalu.