Kamis 01 Jun 2023 13:34 WIB

Libur Panjang Akhir Pekan, Wisatawan Dieng Diprediksi Melonjak Hingga 15 Ribu

Magnet utama wisata masih Kawah Sikidang dan Candi Arjuna.

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Yusuf Assidiq
Wisatawan mengunjungi Kawah Sikidang Dieng di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah. Wisata Kawah Sikidang ramai dikunjungi wisatawan domestik.
Foto: Antara/Harviyan Perdana Putra
Wisatawan mengunjungi Kawah Sikidang Dieng di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah. Wisata Kawah Sikidang ramai dikunjungi wisatawan domestik.

REJOGJA.CO.ID, BANJARNEGARA -- Dinas Pariwisata dan Kebudayan Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, memprediksi jumlah wisatawan pada libur long weekend dari Kamis hingga Ahad (1-4/6/2023) dapat mencapai 15 ribu orang.

Menurut Plt Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Banjarnegara, Tursiman, jumlah tersebut meningkat dari akhir pekan biasanya yang mencapai sekitar 10 ribu wisatawan.

"Weekend biasanya sekitar 10 ribuan. Insya Allah kalau pekan ini long weekend kami prediksi bisa 15 ribuan lebih karena sekarang saja sudah 3.500 orang," ujar Tursiman kepada Republika.co.id, Kamis (1/6/2023).

Meski ada objek wisata lain di Banjarnegara, Dieng tetap menjadi primadona bagi wisatawan sebagai tujuan wisata. Keindahan alam dan candi-candinya menjadi daya tarik bagi para wisatawan.

Dihubungi terpisah, Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Wisata Dieng, Sri Utami mengatakan, per pagi hari ini jumlah wisatawan sudah mencapai 3.500 orang.

"Peningkatan kunjungan hari ini Kamis sampai jam 10 saja sudah di angka 3.500 an wisatawan. Magnet utama masih Kawah Sikidang dan Candi Arjuna," kata Sri Utami.

Mengingat jumlah wisatawan yang diprediksi melonjak, pihaknya telah melakukan berbagai peningkatan dalam pelayanan di objek-objek wisata, termasuk dengan adanya e-ticketing, khususnya untuk tiket terusan Candi Arjuna dan Kawah Sikidang.

"Lalu pada akhir pekan didampingi tim pengamanan TNI, Polri, dan layanan kesehatan," ujarnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement