Ahad 07 Jan 2024 07:03 WIB

Tertangkap Basah Bawa Sajam, Polisi Amankan Tiga Pelaku Pengendara Sepeda Motor di Berbah

Dua di antara pelaku masih berusia anak-anak.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Fernan Rahadi
Senjata tajam (Ilustrasi)
Foto: Rakhmawaty La'lang/Republika
Senjata tajam (Ilustrasi)

REJOGJA.CO.ID, SLEMAN -- Kepolisian Polsek Berbah, Sleman berhasil menangkap tiga pengendara motor di Jalan Wonosari KM 9, Gandu, Sendangtirto, Berbah, Kabupaten Sleman, Sabtu (6/1/2024) dini hari. Pelaku ditangkap usai kedapatan membawa senjata tajam.

Awalnya petugas yang tengah berpatroli mencurigai dua sepeda motor Honda Scoopy warna merah hitam dan Honda Scoopy warna abu-abu yang tengah melintas. Pengendara motor tersebut dicurigai membawa senjata tajam.

"Kemudian kedua sepeda motor tersebut dihentikan kemudian diperiksa, dan ditemukan satu buah pedang, satu buah celurit dan sabuk yang dililit batu," kata Kasi Humas Polresta Sleman Iptu Lindawati kepada wartawan, Sabtu.

Polisi kemudian mengamankan tiga pelaku. Dua di antaranya masih berusia anak. Ketiga pelaku yakni berinisial GA (16 tahun) warga Piyungan, Bantul, AS (19 tahun) warga Banguntapan, Bantul, dan AA (16 tahun) warga Pleret, Bantul.

"Saat ini kasus tersebut dalam penanganan Polsek Berbah," ucapnya. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement