REJOGJA.CO.ID, MALANG -- Jajaran Polres Malang baru saja mendirikan Kampung Tertib di Kelurahan Ardirejo, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang. Pendirian ini bertujuan guna mewujudkan kawasan yang sadar dan tertib dalam berlalu lintas, serta menekan tingkat pelanggaran dan kecelakaan di jalan raya.
Kasatlantas Polres Malang, AKP Agnis Juwita, menyatakan, Kampung Tertib Kelurahan Ardirejo merupakan hasil dari kegiatan Jumat Curhat di mana Kapolres Malang menetapkan Ardirejo sebagai Kampung Tertib Lalu Lintas.
Sebelumnya, kelurahan ini juga telah ditetapkan sebagai Kampung Bebas Narkoba. "Ini menunjukkan komitmen kuat dari pihak kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang aman, sehat, dan tertib," kata dia
Menurut dia, keputusan untuk menjadikan Ardirejo sebagai Kampung Tertib Lalu Lintas adalah langkah strategis. Hal ini terutama dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap aturan berlalu lintas.
Ia berharap masyarakat yang memasuki wilayah Ardirejo akan menjadi contoh pengendara yang tertib. Hal ini terutama dalam kelengkapan wajib berkendara, maupun dalam beretika dan bersopan santun saat berlalu lintas.
Agnis memastikan program Kampung Tertib ini bukan hanya sekadar simbolik, melainkan sebuah langkah konkret untuk menciptakan perubahan positif dalam perilaku berlalu lintas masyarakat.
Dengan memperkenalkan pemahaman tentang aturan berlalu lintas sejak dini, diharapkan akan mengurangi risiko kecelakaan di jalan raya. Kemudian juga dapat membantu meminimalisasikan pelanggaran lalu lintas dan menciptakan suasana yang lebih aman bagi pengguna jalan.
Guna mewujudkan Kampung Tertib Ardirejo, Polres Malang akan terus bekerja sama dengan warga setempat, tokoh masyarakat, serta pihak terkait lainnya. Program ini diharapkan akan menjadi contoh bagi daerah lain dalam upaya meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan berlalu lintas. "Sehingga keamanan dan ketertiban di jalan raya dapat lebih terjamin," katanya.
Pihak kepolisian juga mengundang semua pihak untuk mendukung inisiatif ini dan berpartisipasi aktif. Hal ini terutama dalam menciptakan kawasan yang sadar dan tertib berlalu lintas. Dengan bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lalu lintas, diharapkan akan tercipta lingkungan yang lebih baik dan aman bagi seluruh masyarakat.