Kamis 15 Jun 2023 12:05 WIB

Eri Cahyadi Harap Makin Banyak Laga Internasional Digelar di GBT

Saat ini, Stadion GBT sudah bertaraf internasional.

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Yusuf Assidiq
Pekerja mengawasi proses penyiraman lapangan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur.
Foto: Antara/Moch Asim
Pekerja mengawasi proses penyiraman lapangan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur.

REJOGJA.CO.ID, SURABAYA -- Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersyukur pertandingan FIFA matchday antara Timnas Indonesia vs Palestina yang dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya berlangsung aman dan lancar. Sebagai tuan rumah, ia sangat senang karena pertandingan berlangsung sesuai rencana.

Ia pun berharap makin banyak laga internasional yang digelar di Stadion GBT. "Alhamdulillah penonton full dan berjalan lancar. Inilah Surabaya. Semoga nanti matchday berikutnya bisa ditempatkan di Surabaya lagi," kata Eri, Kamis (15/6/2023).

Dikatakan, saat ini stadion kebanggaan arek-arek Surabaya itu sudah bertaraf internasional. Buktinya, lanjut Eri, baik Timnas Indonesia maupun Palestina sama-sama mengakui lapang tersebut nagus, termasuk rumputnya yang dinilai luar biasa.

"Berarti apa? Kita ini sudah menunjukkan bahwa Surabaya sudah bisa memfasilitasi pertandingan-pertandingan internasional," ujarnya.

Eri kembali berharap ke depan semakin banyak lagi pertandingan internasional yang digelar di Stadion GBT. Hal ini sangat penting untuk memacu semangat arek-arek Suroboyo untuk meraih prestasi di dunia olahraga, khususnya sepak bola.

"Ini kebanggaan kita semua. Makanya arek-arek Surabaya harus bangga juga dengan Stadion Gelora Bung Tomo ini," kata dia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement