Selasa 04 Apr 2023 21:15 WIB

Peserta Antusias Ikuti Workshop Jurnalisme Visual Republika

Kegiatan terdiri dari tiga sesi, dan peserta melakukan praktik langsung.

Rep: Silvy Dian Setiawan/ Red: Yusuf Assidiq
Kegiatan workshop bertemakan Jurnalisme Visual di kantor Republika Perwakilan DIY-Jateng-Jatim, di Yogyakarta..
Foto: Fernan Rahadi/Republika
Kegiatan workshop bertemakan Jurnalisme Visual di kantor Republika Perwakilan DIY-Jateng-Jatim, di Yogyakarta..

REJOGJA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Republika menggelar workshop bertemakan Jurnalisme Visual. Kegiatan yang dihadiri berbagai kalangan seperti karyawan, dosen, hingga mahasiswa ini digelar di Kantor Perwakilan Republika DIY-Jateng-Jatim, Kotabaru, Kota Yogyakarta, Selasa (4/4/2023).

Antusiasme dari peserta pun cukup tinggi selama mengikuti workshop ini. Peserta yang datang tidak hanya dari DIY, namun juga dari provinsi lainnya seperti Jawa Tengah.

Kegiatan terdiri dari beberapa sesi, dengan narasumber dari Republika sendiri. Mulai dari Kepala Redaksi Perwakilan Republika DIY-Jateng-Jatim, Yusuf Assidiq, Redaktur Republika Fernan Rahadi, dan fotografer sekaligus videografer Wihdan Hidayat.

Untuk sesi diskusi yakni dengan membahas seputar jurnalistik kontemporer, manajemen media massa, dan jurnalisme visual. Selain itu, juga ada sesi praktik langsung ke lapangan.

Untuk praktik, seluruh peserta diminta untuk mengambil foto dan video di lingkungan sekitar Kantor Perwakilan Republika DIY dengan berbagai tema yang dibebaskan sesuai keinginan peserta. Hasil karya dari peserta, langsung dibahas lebih lanjut oleh pemateri.

Salah satu peserta yang merupakan dosen Universitas Amikom Yogyakarta, Wajar Bimantoro mengatakan, ia mengikuti workshop ini karena tertarik dengan tema yang diangkat. Meski bukan merupakan seseorang yang bekerja di bidang jurnalistik, namun ia ingin mempelajari dunia jurnalistik.

Hal ini membuatnya sangat ingin mengikuti workshop yang digelar Republika pada Selasa (4/4/2023) siang hingga sore menjelang berbuka puasa. "Saya pikir cukup menarik untuk menjadi peserta di sini, biar tahu ilmu jurnalistik seperti apa, karena saya bukan jurnalis, dari grafis sebenarnya," kata Wajar.

Selama diskusi berlangsung, Wajar juga banyak bertanya terkait jurnalisme foto. Dari materi yang disampaikan, ia akan menerapkannya di dunia pekerjaannya.

"Saya bekerja di iklan juga, media sudah beralih ke digital. Sebetulnya komunikasi visual sudah tidak terlepas dari masalah komunikasi secara gambar," ujarnya.

Tidak hanya itu, Zahra Yumna Nasriyani juga mengaku tertarik dengan tema yang dibahas dalam workshop ini. Dari berbagai  materi yang disampaikan menjadi bekal baginya dalam pembelajaran di kampus.

Yumna merupakan mahasiswi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) jurusan Komunikasi Penyiaran Islam. Mahasiswi semester enam ini mengaku belajar banyak terkait jurnalisme dari workshop tersebut.

"Ada jurnalistik kontemporer, itu saya tertarik, yang saya dapat tentang bagaimana membuat judul berita. Terus ada manajemen, bagaimana cara berita itu terbit, dan ketiga jurnalisme visual tentang fotografi jurnalistik, kita juga ada praktiknya langsung," kata Yumna.

Yumna juga mengaku bahwa ilmu yang ia dapatkan dari workshop ini juga akan diterapkan di kegiatannya di kampus. Sebab, Yumna juga mengikuti komunitas jurnalistik di kampusnya.

"Saya tertarik dengan jurnalistik, saya suka menulis dan di kampus juga ikut komunitas jurnalistik," jelasnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement