REJOGJA.CO.ID, MADIUN — Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur (Jatim) Adhy Karyono mengapresiasi kebijakan Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah (IJD). Realisasi IJD disebut mendukung konektivitas dan mobilitas masyarakat di wilayah Jatim.
Melalui IJD, dilakukan perbaikan atau pembangunan jalan di daerah-daerah. Jumat (8/3/2024) ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan hasil pelaksanaan IJD di bagian selatan Jatim. Peresmian dilakukan di ruas jalan Dungus-batas kota di Kecamatan Wungu, Kabupaten Madiun.
“Jalan ini menghubungkan banyak tempat dan membuat mobilitas meningkat, sehingga konektivitas ini menjadi penting. Terima kasih Bapak Presiden Jokowi atas dukungan dan bantuan dalam upaya meningkatkan mobilitas dan konektivitas di Jatim,” kata Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono, yang ikut mendampingi Presiden meresmikan IJD di Kabupaten Madiun.
Adhy mengatakan, realisasi IJD dapat mendukung kegiatan di berbagai sektor, seperti pertanian, industri, dan juga pariwisata. Dengan begitu, diharapkan perekonomian pun ikut meningkat.
“Misalnya, jalan inpres tersebut menghubungkan dengan tempat wisata, dulunya kurang rata, kini sudah rata. Maka perekonomian masyarakat akan meningkat,” ujar Adhy.