Kamis 20 Jul 2023 15:18 WIB

Agendakan Olahraga Lari Bersama Ganjar, Gibran: Bukan Kampanye 

Ia juga menepis bahwa dirinya padaacara tersebut hadir sebagai juru kampanye.

Rep: Muhammad Noor Alfian Choir/ Red: Fernan Rahadi
Wali kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, Kamis (20/7/2023).
Foto: Muhammad Noor Alfian
Wali kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, Kamis (20/7/2023).

REJOGJA.CO.ID, SOLO -- Wali Kota Solo Gibran Rakabuming menepis agenda dirinya bersama Gubernur Jawa Tengah pada acara lari di Bogor Sabtu (22/7/2023) bukanlah kampanye. 

"Bukan Kampanye. Pak Gubernur sudah menyampaikan, besok (Sabtu) hanya olahraga pagi," kata Gibran ketika ditemui di Stadion Manahan Solo, Kamis (20/7/2023). 

Baca Juga

Selain itu, Putra sulung presiden Jokowi tersebut juga menepis bahwa dirinya di acara tersebut hadir sebagai juru kampanye. alasannya adalah belum memasuki masa kampanye. "Saya bukan jurkam, belum masuk masa kampanye," katanya.

Kendati demikian, Gibran menegaskan bahwa dirinya pasti hadir di acara tersebut. "Iya, wis tuku (sudah beli) tiket, ojo (jangan) bahas politik terus," katanya. 

Disinggung soal persiapan jelang acara lari tersebut, Gibran mengungkapkan bahwa tak perlu latihan terlebih dahulu. Ia juga sempat bergurau bahwa soal lari adalah hal yang kecil. "Gak usah pakai latihan lah ya, kecil itu, kecil. Saya kan anak lari," katanya berkelakar. 

Sementara itu, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo membenarkan dirinya akan melakukan olahraga bersama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming di Bogor Sabtu mendatang. "Mau olahraga, saya sama mas Gibran di Bogor. Bentuknya olahraga senam, enggak sih mau olahraga lari kecil jalan sehat," katanya.

Disinggung apakah ada tokoh lainnya yang hadir, Bacapres PDIP itu enggan membeberkan. Namun, ia mengatakan acara tersebut akan diikuti oleh banyak orang. "Saya, mas Gibran dan banyak orang, tenan kok, mau ikut boleh," katanya. 

Ditanya apakah putranya, Muhammad Zinedine Alam Ganjar akan mengikuti acara tersebut, ia menyatakan tak tahu-menahu. Alasannya adalah anaknya sedang sibuk karena libur dari kuliahnya.

"Gak tahu, aku telisipan terus sama anakku tadi. Tak tanya di mana, dia di Solo ternyata ikut acara syuro, kirab. Tadi tak tanya apakah masih di Solo (ternyata) udah di Jakarta gitu. Dia lagi sibuk karena lagi libur kan," katanya

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement