Ahad 28 May 2023 09:51 WIB

Mantan Wakil Wali Kota Surabaya Meninggal Dunia

Whisnu masih tercatat sebagai wakil Ketua Bidang Organisasi DPD PDI Perjuangan Jatim.

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Fernan Rahadi
Whisnu Sakti Buana.
Foto: Dok Pemkot Surabaya
Whisnu Sakti Buana.

REJOGJA.CO.ID, SURABAYA -- Pelaksana harian Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Budi Kanang Sulistyono membenarkan kabar meninggalnya mantan wakil wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana. Politikus PDI Perjuangan tersebut meninggal di Rumah Sakit Premier, Nginden, Surababaya, sekitar pukup 23.30 malam.

"Beliau wafat pukul 23.30 di RS Premier yang dulu HCOS di Nginden, Surabaya," kata Kanang dikonfirmasi Republika.co.id, Ahad (28/5/2023).

Kanang belum menjelaskan penyebab meninggalnya mantan wakil Tri Rismaharini di puncak pemerintahan Kota Surabaya tersebut. Kanang hanya mengungkapkan, rencananya yang bersangkutan bakal dikebumikan di Tempat Pemakaman Umum Keputih, Surabaya.

"Rencana akan dikebumikan pukul 10 pagi ini di TPU Keputih, Surabaya," ujarnya.

Whisnu saat ini masih tercatat sebagai wakil Ketua Bidang Organisasi DPD PDI Perjuangan Jawa Timur. Whisnu juga merupakan salah satu bakal calon anggota DPRD Jatim yang didaftarkan PDI Perjuangan di Dapil 1. Kanang pun mengharapkan doa terbaik bagi putra mantan wakil Ketua MPR RI yang juga tokoh senior PDI P, Soetjipto Soedjono tersebut.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement